Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2024

Tetanus pada anak

  Pendahuluan Tetanus merupakan masalah kesehatan yang terjadi di negara-negara dunia ketiga terutama zona khatulistiwa. Upaya terus-menerus dalam 30 tahun terakhir dengan mengembangkan sistem Kesehatan dan imunisasi dapat menurunkan angka kejadian tetanus. Peningkatan cakupan imunisasi dari 30 menjadi 86% dapat menurunkan kejadian tetanus dari 118 menjadi 13,5 ribu. Namun angka kematian akibat tetanus dinegara-negara kawasan ini masih tinggi pada bayi dan anak usia muda.   Etiologi dan Patogenesis Clostridium tetani merupakan bakteri Gram positif, pembentuk spora bakteri yang tumbuh dan sangat anaerobik juga termasuk mikroorganisme oportunistik. Agen penyebab tetanus dapat hidup di usus manusia dan hewan tanpa membahayakan pembawa, dan masuk ke lingkungan luar bersama feses. Faktor penularannya adalah tanah, spora yang tersebar terutama di daerah yang beriklim hangat dan lembab sehingga kelompok risiko mencakup anak-anak yang tinggal di pedesaan, penduduk kota yang berlibur